Fakta - Fakta Unik Pulau Papua

Pulau Papua adalah pulau terbesar di Indonesia. Letaknya di bagian timur Indonesia, tepatnya di koordinat 0ᵒ19’-10ᵒ45’ Lintang Selatan dan 13ᵒ45’-141ᵒBujur Timur. Pulau Papua berbagi wilayah dengan negara Papua Nugini di bagian timurnya. Wilayah Papua membujur dan barat ke timur (Sorong — Jayapura) sepanjang 1.200 km dan dan utara ke selatan (Jayapura — Merauke) sepanjang 736 km.
Fakta - Fakta Unik Pulau Papua
Ada dua provinsi di pulau ini yaitu Provinsi Papua di bagian timur dengan ibukota Jayapura dan Provinsi Papua Barat di bagian barat dengan ibukota Sorong. Sebagian besar wilayah Pulau Papua masih ditutupi hutan yang juga menjadi tempat hidup berjuta spesies aneka ragam flora dan fauna yang memesona. Daerah pesisir barat dan utara Pulau Papua memiliki iklim tropis basah dengan curah hujan rata-rata berkisar antara 1.500 — 7.500 mm per tahun. Curah hujan tertinggi terjadi di pesisir pantai utara dan di pegunungan tengah. sedangkan curah hujan terendah terjadi di pesisir selatan.

Provinsi Papua adalah provinsi terbesar di Indonesia. Dulu provinsi ini bernama Irian Barat. Provinsi ini terbentuk pada tahun 1969 dan terletak di Pulau Papua bagian barat dengan ibukota Jayapura. Provinsi Papua memiliki 20 kabupaten/kota dengan luas wilayah mencapal 309. 934, 40 km2

Batas-batas wilayah provinsi ini antara lain:
  • Sebelah Utara : Samudra Pasifik
  • Sebelah Timur : Papua Nugini
  • Sebelah Selatan : Laut Arafuru
  • Sebelah Barat : Provinsi Irian Jaya Barat

Provinsi Papua Barat memiliki jumlah penduduk yang paling sedikit di Indonesia. Provinsi ini terbentuk pada tahun 2003 dan terletak di wilayah barat Pulau Papua. Beribu kota di Sorong. provinsi ini memiliki 9 kabupaten/kota dengan jumlah penduduknya sebanyak 566. 563 jiwa.

Wilayah provinsi ini dibatasi oleh:
  • Sebelah Utara: Samudra Pasifik
  • Sebelah Timur: Provinsi Papua
  • Sebelah Selatan: Laut Arafuru
  • Sebelah Barat: Provinsi Maluku

Posting Komentar untuk "Fakta - Fakta Unik Pulau Papua"